Wednesday, April 29, 2020

Penyebab HP Tidak Bisa di Cas dan Tidak Mengisi Malah Berkurang

Hai Neeter! HP kamu mengalami susah di cas tidak mengisi dan malah berkurang atau tidak masuk saat ngecas? Baru kemarin smartphone saya mengalami susah untuk di cas dan ketika masuk malah berkurang baterainya. Setelah bisa mengisi malah lama banget ngisinya.


Berikut penyebab Hp tidak bisa di cas

1. Kabel USB atau Kabel Data Bermasalah

Kamu jangan melipat atau menggulung kabel usb karena itu dapat membuat kerusakan pada kabel USB . Ketika ingin membawa charger-an hendaknya kamu melepas kabel usb dari adaptornya. Coba ganti kabel USB mu ketika saat pengisian baterai membutuhkan waktu yang lama untuk mengisi baterai. Kabel USB yang rusak menjadi salah satu faktor yang memperlambat saat pengisian daya.

2. Adaptor

Ketika sudah ganti kabel USB tapi tetap tidak mengisi anda coba ganti adaptornya. Adaptor bisa saja rusak dikarenakan terjatuh ataupun terjadi lonjakan daya yang mengakibatkan saat pengisian daya smartphone kamau akan lag.

3. Konektor

Ciri - ciri jika konektor rusak ialah saat mengisi daya kabel USB sering lepas dari konektornya. Bisa juga konektor kamu kotor. Cobalah untuk membersihkan konektor yang berdebu dengan benda yang kecil seperti peniti dan saat membersihkanya pastikan smartphone dalam keaadan mati.

4. Baterai Rusak

Baterai rusak biasanya ditandai dengan baterai hp yang tiba - tiba drop atau mati dan pengisian daya yang sangat lama. Baterai biasanya mengembung dikarenakan cacat produksi atau sudah lama digunakan dalam kurun waktu bertahun - tahun.

5.Kebiasaan Menggunakan HP Saat di Charge

Kebiasaan buruk seperti bermain games saat smartphone sedang mengisi daya dapat mempercepat rusaknya baterai HP. Kebiasaan buruk tersebut sering kita lakukan yang sebenarnya berpengaruh dalam pengisian baterai.

6.Sumber Daya Listrik

Sumber daya listrik juga bisa menjadi faktor lambatnya pengisian baterai namun faktor tersebut jarang sekali terjadi.

Jika kalian ingin membeli charger baru pastikan kalian membeli charger yang orisinil bukan yang KW. Menggunakan charger KW dapat mempercepat rusaknya smartphone kamu.
Latest
Next Post

post written by:

0 comments: